5 Film yang di Perankan Komedian Indro Warkop – Orang Indonesia, terutama penikmat sineas lokal, pasti kenal banget sama sosok yang satu ini. Enggak mudah tetap berjaya di dunia entertainment hingga berpuluh-puluh tahun, tapi Om Indro—sapaan hangat kita untuknya—bisa melakukannya. Nama asli Om Indro adalah Indrodjojo Kusumonegoro. Ia terjun ke dunia hiburan sebagai anggota grup komedi Warkop DKI yang merupakan akronim untuk Dono, Kasino, dan Indro.
Warkop DKI yang dimulai dari acara radio, live event show, hingga membuat banyak sekali film, merupakan grup komedi paling populer di Indonesia sekitar tahun 1970-an dan 1980-an. Walau dua anggotanya sudah meninggal dunia, Om Indro masih berjuang melestarikan Warkop DKI dengan membuat reboot filmnya.
Yang Patah Tumbuh, Yang Hilang Berganti
Bukan hanya spesialis komedi, Om Indro juga cukup sering berperan di film drama keluarga. Hardiman (Indro Warkop) merupakan seorang penari legendaris Indonesia. Ia meninggalkan keluarganya demi kariernya tersebut. Setelah berpuluh-puluh tahun berlalu, ia tiba-tiba kembali ke hadapan anaknya, Yasmin (Clara Bernadeth).
Saat ini, Yasmin menjadi pengelola De’Jasmine Inn bersama dengan Darto (Donny Damara), sosok yang sudah Yasmin anggap sebagai ayahnya sendiri. Yasmin terkejut, marah dan juga sedih dengan kemunculan mendadak dari sang ayah kandung. Terjadi konflik batin di dalam dirinya, tapi pada akhirnya Yasmin berusaha menerima kehadiran Hardiman.
Sebab, ayahnya mengidap demensia. Enggak lama setelah itu, Darto meninggal dunia. Anehnya, satu per satu rahasia terkuak. Hal yang selama ini Yasmin percayai sebagai kenyataan, ternyata bukan hal yang sebenarnya.
Gila Lu Ndro!
Ini bisa dibilang film yang paling berbeda dari karya manapun juga yang pernah Om Indro perankan sebelumnya. “Gila Lu Ndro!” film komedi-fantasi yang dirilis tahun 2018, kisahnya mencangkup sesosok alien yang disebut Al (Indro Warkop).
Ia datang ke bumi untuk mendapatkan kedamaian, dan ia berniat membawa kedamaian itu ke planetnya nanti. Karena, planet asal Al penuh dengan konflik, kesenjangan sosial, politik, dan masih banyak masalah lainnya. Film ini turut dimeriahkan oleh Indro (Tora Sudiro), Nita (Mieke Amalia), dan Ale (M. Adhiyat).
Keluarga Slamet
Another remade movie yang diperankan oleh Om Indro. Keluarga Slamet merupakan adaptasi dari film Bollywood berjudul Badhaai Ho (2018). Film ini berpusat pada keluarganya Pak Slamet (Indro Warkop) dan istrinya, Marni (Desy Ratnasari). Konflik terjadi pada keluarga slot server thailand harmonis itu ketika Marni hamil lagi, padahal usianya sudah enggak lagi muda, dan anak-anaknya sudah beranjak dewasa semua. Adi (Onadio Leonardo) selaku anak sulung dan Ade (Abun Sungkar) sebagai anak bungsu merasa kehadiran adik baru untuk mereka sangat enggak diharapkan.
Si Juki the Movie
Bukan hanya berakting langsung, Om Indro juga beberapa kali menjadi pengisi suara dalam film animasi. Si Juki the Movie: Panitia Hari Akhir (2017) dan Si Juki the Movie: Harta Pulau Monyet (2020) merupakan film lokal yang diangkat dari Webtoon.
Beberapa aktris dan aktor terkemuka didapuk menjadi pengisi suaranya. Om Indro berperan sebagai Profesor Juned di kedua film ini. Pssti, ini bukan proyek kartun terakhir Om Indro, loh! Warkop DKI Kartun series (2021) juga turut diisi suaranya oleh Om Indro.
Selain berakting, Indro Warkop juga menyutradarai beberapa film dan produksi teater. Bahkan Om Indro ikut terlibat dalam mendukung dan membina banyak komedian (dari cabang manapun) di Indonesia. Kontribusi Indro Warkop dalam industri hiburan tanah air menjadikannya sosok ikonik dalam budaya Indonesia.
Hello Ghost
Familiar dengan judul dan konsepnya? Wajar, karena film ini merupakan remake dari film Korea Selatan tahun 2010 dengan judul yang sama. Walau judulnya ghost, film ini enggak seram sama sekali, kok. Soalnya ada balutan komedi dan cerita tentang keluarga juga. Lihat saja pemainnya ada Om Indro dan Tora Sudiro, pasti petjah banget humornya.